Dinas Perdagangan Kota Makassar terus berkoordinasi untuk melakukan langkah-langkah strategi 4K pengendalian inflasi untuk Keterjangkauan Harga, Ketersediaan Pasokan, Kelancaran Distribusi serta Komunikasi Efektif.
Kali ini pelaksanaan operasi pasar dilakukan dengan model Drive Thru di sejumlah titik-titik strategis di Kota Makassar yang diselenggarakan dari tanggal 29 Mei sampai 02 Juni 2023.
Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar Arlin Ariesta menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan upaya penyaluran sembako kepada masyarakat melalui penjualan komoditi sesuai harga eceran atau harga acuan yang ditetapkan pemerintah dengan model distribusi yang lebih cepat.
Sasarannya agar masyarakat secara luas mengetahui bahwa pemerintah terus berupaya melakukan stabilisasi harga dan pasokan khususnya kepada masyarakat yang rentan terhadap kenaikan harga.Tutup Arlin.